Membuat Algoritma Dengan Flowchart

MEMBUAT ALGORITMA DENGAN FLOWCHART

Setelah kita belajar tentang pengertin dasar dari Logika dan Algoritma, selanjutnya kita akan belajar tentang bagaimana membuat algoritma dengan bagan alir ( Flowchart )

Ini Contohnya :
Contoh berangkat ke sekolah Berangkat  sekolah  merupakan aktivitas  harian  siswa  SMK.  Terdapat    berbagai langkah  yang  dapat  dipersiapkan  sebelum berangkat  hingga  sampai  ke sekolah. Kegiatan tersebut dapat dibuatkan menjadi salah satu bagan alir seperti berikut
 
Proses  mandi,  sarapan,  dan  berangkat  ke  sekolah  merupakan  salah  satu  contoh  subproses  yang  dapat  dibagi  lagi  menjadi  proses-proses  lainnya.  Masing-masing  akan dijelaskan melalui algoritma sebagai berikut.

Contoh algoritma ketika mandi  
Secara umum, algoritma yang digunakan adalah sebagai berikut.
(1)  Siapkan peralatan mandi, misalnya handuk, pakaian ganti, sabun, dll.
(2)  Setelah semua siap, masuklah ke kamar mandi.
(3)  Lepaskan baju.
(4)  Siramkan air ke seluruh anggota badan.
(5)  Gunakan sabun, sampo.
(6)  Bilas badan dengan air.
(7)  Gosok gigi.
(8)  Gunakan handuk untuk mengeringkan seluruh tubuh.
(9)  Pakailah baju ganti.
(10)  Keluar kamar mandi.

 
Penjelasan Tentang Sarapan
Sarapan adalah salah satu hal penting yang dapat siswa lakukan sebelum berangkat  ke  sekolah.  Sarapan  akan  memberikan  nutrisi  pada  otak    yang  akan  membantu mempermudah  menerima  pelajaran.  Oleh  karena  itu, biasanya  siswa  yang  mempunyai kebiasaan sarapan akan mempunyai prestasi lebih baik daripada siswa  yang tidak sarapan.

Pada  pembahasan  berikut,  penjelasan  terkait  sarapan  akan  membantu  memahami bagan alir penggunaan algoritma.
¢Lihatlah makanan pada meja makan, tersedia atau tidak?
¢Jika tersedia, sarapan dapat dimulai. Jika tidak, ingin membuat atau membeli  sarapan. Periksa apakah  tersedia  bahan  makanan  yang  dapat  dimasak  jika  ingin  membuat sarapan.
 
 
Penjelasan Tentang Berangkat Sekolah
Setelah  madi  dan  sarapan,  biasanya siswa  akan  langsung  berangkat  ke  sekolah.  Terdapat  berbagai  sarana  transportasi  yang  dapat  digunakan,  misalnya menggunakan kendaraan umum atau kendaraan pribadi. Kali ini,  kendaraan yang akan  digunakan  sebagai  trasnportasi  utama  adalah  sepeda,  dengan asumsi lebih murah dan menyehatkan.

ALGORITMA BERANGKAT SEKOLAH
  • Periksa apakah sepeda dalam keadaan baik?
  • Jika  tidak  dalam  keadaan  baik  (diasumsikan  sepeda  bocor  dan  memerlukan  waktu yang lama untuk menambalnya), naiklah angkot
  • Pilihan lain yang dapat digunakan adalah naik ojek.
  • Jika  tidak  ada,  dapat  menggunakan  pilihan  lainnya  selain  naik  sepeda,  naik  angkot,  atau naik  ojek.  Misalnya, berangkat  bersama  teman,  bersama  orang  tua, atau jalan kaki jika memungkinkan.

Nahh.... Itu tadi sedikit cara membuat Algoritma dengan Flowchart dengan Judul Algoritma "Berangkat Kesekolah" 

Comments

Popular posts from this blog

Pemanfaatan Perangkat Lunak Pengolah Kata

Pemanfaatan Perangkat Lunak Presentasi Part 2